Suku Mante di Mata Sejarawan

Image result for suku mante gambar



Sejarawan Aceh, Adli Abdullah mengatakan, keberadaan Suku Mante itu bisa jadi masih ada, namun dalam jumlah yang sudah sangat berkurang.

"Kalau melihat lokasi dari postingan video tersebut yaitu kawasan hutan Jalin di Jantho Aceh Besar, itu tidak menutup kemungkinan kalau bisa jadi itu memang generasi yang kesekian dari Suku Mante itu. Karena, kalau melihat dari sejarahnya, suku ini dulu memang bermukim di kawasan Seulimum, yakni daerah yang berdekatan dengan Jantho," ucap Adli Abdullah, Senin (27/3/2017).
Berdasarkan sejarah Aceh yang dituliskan oleh sejarawan asal Belanda KFH van Langen, dalam bukunya yang berjudul Inrichting van Het Atjehsche Staatsbestuur Onder Het Sultanaat, disebutkan bahwa Suku Mante, atau yang juga disebut Suku Mantra atau Suku Mantir, adalah suku Melayu tua yang merupakan suku awal untuk penduduk di Pulau Sumatera.
"Disebut juga suku ini dulunya berasal dari suku daerah Batak kemudian berdomisili di kawasan pesisir Aceh, tapi lama-kelamaan mereka menjadi terisolir dan tergusur karena banyaknya pendatang yang kemudian bermukim di pesisir Aceh," jelas Adli Abdullah, alumnus bagian sejarah Universitas Science Malaysia (USM).
Menurut Adli, suku tersebut juga ada di Malaysia. Namun, kini mereka sudah ditangani oleh pemerintahan di Jabatan Hal Ihwal Orang Asli di Malaysia.
"Kita berharap pemerintah Aceh juga harusnya bisa melakukan penelitian dan penelusuran tentang keberadaan Suku mante ini, jika masih ditemukan, maka harus dilakukan pembinaan terhadap mereka seperti juga yang dilakukan didaerah lainnya," ujarnya.
Berbeda halnya dengan pengamat sejarah Aceh lainnya, Rusdi Sufi. Pengajar di Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh ini menyebutkan, jika dilihat dari tinjauan ilmu pengetahuan, Suku Mante sudah tidak ada lagi di Aceh.
Suku Mante yang berukuran tubuh kecil ini bermukim di Aceh jauh sebelum Islam masuk sekitar abad ke-12.
Seiring perkembangan zaman, semua hutan belantara Aceh sudah terjamah manusia. Karena itu, dia yakin Suku Mante yang masih primitif sudah tidak ada lagi.
Rusdi mengatakan, Suku Mante adalah orang asli Aceh yang juga lebih dekat dengan Batak. Selain itu juga dekat dekat Melayu
sumber : http://regional.kompas.com/
Share on Google Plus

About Zulfajri Ery Syahputra

    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 komentar:

  1. KHUSUS MALAM NATALAN Dapatkan CHIP GRATIS
    Ayo buruan daftar kan akun anda hanya di
    www. murnipoker .net

    www. aslimenang .com

    Segera hub :
    WA : +62823-8449-7778
    MICHAT : murnipoker
    LINE : murnipoker
    intragram : murnipoker
    twitter : @Murni_Poker
    facebook : murnip0ker

    Tunggu Apalagi?Maenkan Segera & MENANG KAN BERSAMA MURNI POKER!!
    Ajak Teman Anda Bergabung DI MURNI POKER!!
    SALAM MURNI POKER:)

    FREE CHIP (Syarat dan ketentuan berlaku)

    ReplyDelete