BANDA ACEH - Sebanyak 15 kontestan remaja perempuan memeriahkan acara Pemilihan Wajah Hijab Aceh di Museum Tsunami Banda Aceh, Jumat malam, 13 Juli 2012. Wajah Hijab Aceh merupakan event pertama yang digelar di Banda Aceh.
Tahun ini, acara ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan pemilihan Putroe Bungong yang dibuat oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Banda Aceh. Tujuannya adalah untuk meningkatkan praktisi hijab di Bumoe Seuramoe Meukkah.
Selain pemilihan Wajah Hijab Aceh, acara juga dimeriahkan dengan fashion bazaar dan fashion show anak, untuk malam puncak pemilihan dan penobatan Putroe Bungong akan diadakan malam ini, Sabtu, 14 Juli 2012.
Berikut foto-fotonya: